
Newstara.com MALINAU – Sebanyak 47 orang karyawan dari PT United Tractors di Long Loreh Kabupaten Malinau Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) yang sebelumnya dinyatakan positif Covid-19, membuat sejumlah masyarakat kaget dan baru terdeteksi secara tiba-tiba. Namun, pihak perusahaan kabarnya sudah melakukan penanganan intensif sejak Jumat la;u, (23/07/2020) di Long Loreh Malinau.
Pernyataan resmi PT United Tractors yang diterima redaksi Newstara.com pada Sabtu malam, (25/07/2020) sehubungan dengan kasus konfirmasi positif Covid-19 tanpa gejala (asimptomatik) merupakan sebagai hasil pemeriksaan laboratorium RT-PCR atas penghuni Mess United Tractors (Mess UT) Site Loreh, Malinau Selatan.
“Manajemen United Tractors (UT) memutuskan untuk menerapkan karantina atau isolasi mandiri di Mess UT tersebut selama 14 hari ke depan. Ketentuan isolasi mandiri juga diterapkan kepada karyawan atau mitra yang bertempat tinggal mandiri (di luar Mess UT),” demikian tulisan dalam press rilies tersebut.
“Selama isolasi mandiri 14 hari ke depan, lokasi kerja dan mess UT telah dilakukan disinfektan atau sterilisasi hingga interaksi dengan pihak luar yang telah dihentikan,”.
Baca Juga :
Astaga, 47 Karyawan Diduga Dari United Tractor Long Loreh Malinau Positif Covid-19
Wow, Kesembuhan Malinau Tembus 99 Persen, Segera Terapkan New Normal
Fokus kegiatan seluruh penghuni Mess UT yang menjalani isolasi mandiri adalah menjaga dan memantau kesehatan fisik dan mental dengan cara menjaga kualitas intake nutrisi dan vitamin, olah raga ringan, kegiatan belajar mandiri, pemisahan alat makan, pengukuran suhu secara berkala dan pengisian kuesioner cek kesehatan harian (daily health check).
Seluruh kegiatan tersebut disusun secara terstruktur agar tetap dapat dijalankan dengan memperhatikan jarak fisik (physical distancing). Laporan harian atas kegiatan isolasi ini dilaporkan kepada kantor pusat UT dan pihak customer.
“Kondisi kesehatan karyawan yang di isolasi berada dalam pengawasan Dinas Kesehatan setempat.” tuturnya lagi.
Selama masa isolasi, kegiatan operasional UT Site Loreh dihentikan untuk sementara dan manajemen UT Site Loreh maupun di kantor pusat memastikan bahwa isolasi ini tidak mengganggu operasi customer-customernya, dengan mengupayakan support layanan alternatif.
“Demikian dapat disampaikan status terkini dan langkah-langkah yang sudah dilaksanakan terkait penanganan dan pengendalian Covid-19 di Mess UT Site Loreh,” demikian disampaikan press rilies tersebut dengan logo resmi United Tractors Member of Astra.
Sebelumnya, Juru Bicara Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Kaimantan Utara (Kaltara), Agust Suwandy pada Sabtu siang, (25/07/2020) menyatakan ada skeitar 47 orang karyawan yang diduga dari PT United Tractor di Long Loreh Kabupaten Malinau dinyatakan positif Corona Virus Disease 2019 (Covid-19).
Hasil pemeriksaan uji test Sweb PCR di lakukan di Klinik Tirta Kabupaten Berau Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim). Sampel sebelumnya dikirimkan pihak perusahaan secara mandiri sebanyak 70 sampel. Namun, hanya 47 orang yang dinyatakan positif.
Reporter : Dandi Raihan
