Connect with us

Tarakan

Expo Lapak Ramadhan, Hanya Rp 35 Ribu Perhari Stand Kuliner Takjil

Denah venue Expo Lapak Ramadhan Newstara 2023. (Dok. Newstara)

Newstara.com TARAKAN – Expo Lapak Ramadhan yang berlangsung selama 30 hari di bulan Ramadhan 1444 Hijriah / 2023 masehi yang diselenggarakan Newstara.com di Kelurahan Karang Balik Tarakan, akan disediakan 35-40 Meja Kuliner UMKM yang berjualan Takjil, dan 15-20 Stand Umum untuk Smartphone, Baju dan Aksesoris dalam menyambut Ramadhan dan Idul Fitri. Panitia penyelenggara memberikan dispensasi tinggi untuk stand kuliner dan UMKM dengan hanya membayar Rp 35 Ribu perhari, sementara untuk Stand Umum dari Rp 75 ribu perhari kini menjadi 45 ribu perharinya.

“Kami ingin Kuliner dan UMKM Ramadhan ini bisa berkembang pesat, sehingga kami menurunkan uang kebersihan, sampah dan sewa tempat dari seharga Rp 50 ribu perhari kini hanya menjadi Rp 35 ribu perhari, sehingga karena sudah kami diskon atau kurangi, jadi kami juga mohon para pedagang tidak menjual makanan yang mahal-mahal, paling tidak kue kue takjil ini bisa dibawah Rp. 15 ribuan, jadi terjangkau untuk kantong masyarakat saat berkunjung dan membeli takjil di Expo Lapak Ramadhan Newstara,” tutur Ketua Panitia Ernawati kepada Newstara.com

Meja Kuliner Takjil yang tadinya disiapkan 40 meja/Los, kini disusutkan menjadi 35 meja saja. Demi menjaga kenyamanan dan gerak para pedagang dan pembeli, Namun Stand untuk umum tetap berkisar 20-an stand, yang sudah tersisa setengahnya lagi yang kosong. Sehingga, dengan terbatasnya Meja dan Stand, maka diharapkan yang berminat dapat segera mendaftar dan langsung memilih nomor Meja/Stand nya masing-masing.

Sekedar informasi, lokasi Expo Lapak Ramadhan akan dibangun gapura masuk dan para sponsorship dapat membubuhkan logonya masing-masing. Selain itu, panggung dibuat mirip Backdrop Masjid dengan nuansa Islami. Lalu pada sisi kanan panggung, dibuat Lesehan para pengunjung yang ingin berbuka puasa sambil menikmati musik-musik hingga pagelaran lomba-lomba.

Persis di area sudut kiri, Panitia menyulapnya menjadi sebuah Musholla mini agar para pengunjung dan pedagang tetap dapat mengerjakan sholat 5 waktu, serta berwudhu disampingnya. Bahkan, tidak lupa pad alangit-langit area Expo Lapak Raamdhan dipasang lampu-lampu renteng dan Lampion bernuansa Islami dan kesan bulan Ramadhan terasa akan terasa di lokasi ini.

“Kami bahkan merekrut seorang yang ahli dibidang tata letak Expo dan pembuat lukisan Backdrop yang sudah dikenal masyarakat kota Tarakan dan sekitarnya, karena kami menginginkan nuansa Ramadhan benar-benar terasa di Expo Lapak Ramadhan Newstara,” tutup Ernawati. (***)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in Tarakan