Connect with us

Covid-19

Hasan Saleh Anggota Komisi I DPR RI Menegaskan Kebutuhan Organisasi Personil TNI AD Tetap Harus Terjaga Walaupun Ada Wabah Covid-19

Anggota Komisi I Fraksi Partai Demokrat Mayjend TNI (Purn) Hasan Saleh. (Ft. Dok)

Newstara.com JAKARTA – Anggota Komisi I Fraksi Partai Demokrat Mayjend TNI (Purn) Hasan Saleh yang juga purnawirawan TNI AD langsung melakukan koordinasi dengan para petinggi TNI AD, dirinya prihatin dan terus memberikan semangat ketika mendengar informasi sebanyak 1.262 orang peserta didik dan tenaga pelatih positif Covid-19.

“Kodam III Siliwangi terus-menerus melakukan pengawasan dan memperketat seluruh kompleks Pendidikan Perwira AD di Bandung dan melakukan isolasi atau karantina, dan melarang pergerakan orang keluar masuk kompleks, karena ada sebanyak 1.262 orang peserta didik dan beberapa tenaga pelatih positif Covid-19,” tutur Hasan Saleh kepada Newstara.com pada Sabtu siang, (11/07/2020) di Jakarta.

Hasan Saleh menegaskan setiap Kebutuhan organisasi TNI AD harus tetap berjalan tidak boleh berhenti karena ini kebutuhan negara dan tetap terjaga, dan kemampuan personil minimal 80 persen karena untuk menutupi personil yang pensiun dan gugur dalam tugas operasi sehingga lembaga pendidikan pada jajaran TNI AD harus tetap aktif melaksanakan Pendidikan.

“Hanya saja mungkin saja jumlah peserta didiknya yang dikurangi atau dibatasi serta melaksanakannya secara bertahap,” tuturnya.

Hasan Saleh dapil Kalimantan Utara ini juga mengatakan bahwa saat ini Kepala Staf Angkatan Darat telah melaksanakan petunjuk tekhnis ke seluruh jajaran pimpinan pendidikan untuk mempedomani Protokol Kesehatan selama Covid-19.

“Adapun kasustis di Lemdik SECAPA AD yang peserta didiknya terpapar Covid-19 saat ini sedang didalami oleh Puskesad,” tutup Hasan Saleh.

Reporter: Mufreni

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in Covid-19