TARAKAN – Sejumlah emak-emak relawan 02 Prabowo Sandi, berkumpul di salah satu cafe di Jalan Kusuma Bangsa Tarakan, tak lain tak bukan hanya ingin menyamakan persepsi dan tujuan untuk memenangkan Calon Presiden dan Wakil Presiden Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno.
Pasangan 02 ini ternyata mendapat tempat di hati para emak-emak, dan bertekad untuk memenangkannya di wilayah Kota Tarakan dan sekitarnya. Akhirnya, pertemuan itu pun ditutup hingga pukul 11.00 wita pada Selasa malam, (09/04/2019) di Tarakan.
H. Nurhidayah salah satu penggagas pertemuan kopdar emak-emak Prabowo-Sandi itu mengatakan sebenarnya hanya pertemuan dua tiga orang saja, namun relawan yang dihubungi cukup antusias turut serta. Apalagi, pasangan Prabowo Sandi dianggap sebagai calon Presiden yang mampu mensejahterakan masyarakat Indonesia.
“Alhamdulillah telah dilancarkan acara kopdar mak-mak relawan 02, awalnya dadakan aja tapi pas buka FB dan WA, wah banyak yang antusias, terus berlanjut Injut mengobrol di WA group,” turur Nurhidayah kepada Newstara.com
“Kopdar emak-emak itu sekira dihadiri 60an orang yang tinggal di Kota Tarakan, juga tadi kita ada bagi-bagi puluhan doorprize, biar makin semarak aja, semoga doa kita untuk memenangkan Prabowo Sandi fi kabulkan oleh Allah SWT,” tutupnya. (***)
