Connect with us

Pemprov Kaltara

Optimalkan Kepesertaan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan

TANJUNG SELOR – Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara turut mengoptimalkan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (Jamsostek) bagi Tenaga Non-ASN di Kalimantan Utara.

Di mana hal itu disampaikan langsung Asisten Bidang Pemerintah dan Kesejahteraan Rakyat Datu Iqra Ramadhan S.Sos, M.Si pada Rapat Bersama Pemangku Kepentingan Terkait Optimalisasi Pelaksanaan Program Jamsostek Bagi Pegawai Non-ASN Pemprov Kaltara dan Pekerja Rentan di Ruang Rapat Gubernur Lt. 1, Senin (5/9).

Sesuai Instruksi Presiden Nomor 2 Tahun 2021, Dimana instruksi presiden tersebut menjadi acuan Pemprov dalam mendorong pelaksanaan program jaminan sosial di bawah Badan Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan.

Jamsostek memiliki program yang sangat bermanfaat bagi pekerja, seperti jaminan kecelakaan kerja (JKK), Jaminan Kematian (JKM), Jaminan Hari Tua (JHT), Jaminan Kehilangan Kerja, hingga jaminan Pensiun.

Kepala BPJS Kaltara dalam paparannya menjelaskan, masih terdapat tenaga kerja Non-ASN yang belum ter-cover program BPJS Ketenagakerjaan secara menyeluruh di Provinsi Kalimantan Utara. Untuk itu kepesertaan jaminan sosial di Kaltara masih perlu dioptimalkan.

Hingga saat ini, jumlah Tenaga Kerja Non-ASN yang telah ter-cover oleh Jaminan Sosial BPJS Ketenagakerjaan sebanyak 12.125.

Dalam sambutannya, Datu Iqra mendorong seluruh kepala organisasi perangkat daerah (OPD) untuk mengalokasikan anggaran dalam rangka optimalisasi pelaksanaan program Jamsostek.

Hal itu juga termasuk memastikan seluruh pekerja, terutama pegawai Pemda dengan status non-ASN untuk menjadi program peserta aktif Jamsostek. Upaya ini agar memberikan perlindungan serta meningkatkan kesejahteraan bagi seluruh pekerja dan keluarganya.

“Saya berharap semua tenaga kerja di lingkup Provinsi Kalimantan Utara baik ASN ataupun non-ASN bisa terjamin,” ujarnya. (dkisp)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in Pemprov Kaltara