Connect with us

Pilkada Bulungan

Pilbup Bulungan, dr Ari Yusnita Dapat Dukungan Majelis Taklim Tanjung Palas Timur

dr Ari Yusnita bersama Majelis Taklim Tanjung Palas Timur. (Ft. Dok)

Newstara.com – TANJUNG PALAS TIMUR – Wakil Bupati Bulungan, dr Ari Yusnita yang maju bersama Calon Bupati Bulungan H. Najamuddin, SE dengan taglinenya (NYATA) mendapat dukungan dari sejumlah kumpulan emak-emak Majelis Taklim Tanjung Palas Timur. Wilayah dengan jumlah kepadatan penduduk hingga mencapai 11.584 jiwa (sumber Data Disdukcapil Kab. Bulungan Tahun 2010,red) ini, terlihat cukup familiar dengan hadirnya Srikandi Kaltara yang memang sudah lebih dahulu dikenal karena sosok puteri cantik dr. Jusuf SK ini saat masih menjadi Anggota DPR RI periode 2014-2019.

Sebagai perempuan dan aktif di majelis taklim mewakili ibu-ibu yang lainnya akan memberikan dukungan kepada H. Najamuddin dan dr. Ari Yusnita agar bisa menjadi Bupati dan Wakil Bupati Bulungan. Karena ada calon perempuan satu-satunya yang maju, jadi saya pastinya ingin dr. Ari Yusnita yang menang agar bisa lebih memperhatikan kaum perempuan nantinya, tutur salah satu warga Tg Palas Timur dan juga anggota Majelis Taklim, Isnaini.

Sementara, Aisyah anggota Majelis Taklim lainnya mengusulkan kepada dr Ari Yusnita agar dilakukan pelatihan fardhu kifayah, pengadaan Alquran hingga dibangunnya rumah baca bagi warga Tanjung Palas Timur.

Majelis Taklim kami masih banyak kekurangan, seperti pelatihan fardhu kifayah, ketersediaan Al Qur’an, dan paling tidak ada bangunan rumah baca, ucapnya.

Sekedar informasi, silaturahmi paslon NYATA dengan warga Majelis Taklim Tanjung Palas Timur itu cukup semarak, suasana diskusi dan komunikasi terjalin cukup baik. Bahkan, sejumlah cukup antusias mengikuti kegiatan dari awal hingga akhir.

dr Ari Yusnita pun menyampaikan keinginannya untuk membantu masyarakat Tanjung Palas Timur, dan mengapresiasi usulan emak-emak Majelis Taklim, sehingga dalam waktu dekat, akan segera merealisasikannya.

Alhamdulillah, tadi sudah di usulkan ibu-ibu Majelis Taklim, saya senang mereka juga merespon, karena tujuan kita melakukan pertemuan ini kan memang mendengarkan aspirasi dan keluhan mereka seperti apa, apalagi tadi kan ibadah dan itu sangat bagus dong, insyaAllah kita realisasikan nanti, tutup Ari Yusnita.

Reporter Hendi Rustandi

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in Pilkada Bulungan